HARUSKLIK.COM - Dani Alves memuji Neymar yang baru saja menyusulnya bergabung ke Paris Saint-Germain. Ia membela rekannya yang dituding pindah karena mata duitan.
Neymar memutuskan hijrah dari Barcelona ke PSG. Ia pindah setelah ditebus Les Parisiens sebesar 222 juta euro atau sekitar Ro 3,5 triliun, menjadikannya pesepakbola termahal di dunia.
Neymar digaji besar oleh PSG. Ia kabarnya dibayar 26,8 juta pound sterling per tahunnya atau 515 ribu pound sterling per pekan.
Selain karena dianggap ingin mengejar status bintang utama di PSG, Neymar diyakini pindah karena tawaran gaji wah tersebut. Alves pun sempat mengalaminya, setelah gabung PSG hanya semusim setelah memperkuat Juventus.
"Kami tidak pindah hanya karena uang. Beberapa orang meninggalkan zona nyamannya dan kami adalah orang Brasil. Orang Brasil melakukan hal itu," Alves menyatakan seperti dilansir NBC Sports.
Kedatangan Neymar bikin PSG kini kian bernuansa Brasil. Selain Neymar dan Alves, sebelumnya sudah ada Thiago Silva dan Marquinhos.
"Grup kami sangat bagus, orang-orang di sini sangat dekat satu sama lain. Ini membuat adaptasi berjalan sedikit lebih mudah. Neymar sangat senang dan kami menyambutnya dengan tangan terbuka," Alves menyambung pernyataannya.
"Saya cukup dekat dengannya karena tahu seperti apa ini. Dia datang ke tempat yang tepat di waktu yang juga tepat."
Alves meyakini kedatangan Neymar akan membantu tim meraih banyak trofi, termasuk trofi Liga Champions yang sudah jadi ambisi besar PSG sejak dibeli investor Qatar pada 2011. Belum pernah juara, langkah terjauh mereka sejak era kepemilikan baru adalah mencapai perempatfinal.
Perkara Liga Champions pula yang membuat kepindahan Neymar dianggap aneh oleh sebagian kalangan. Sebab Barcelona punya sejarah lebih baik di kompetisi itu dan lebih berpengalaman di turnamen-turnamen besar.
"Ini bukan cuma soal Barca, bukan cuma soal klub-klub Spanyol. Ada kehidupan, tantangan, dan sepakbola di tempat lain. Kedatangan Neymar mengubah posisi PSG tentu saja. Tidak bisa dihindari bahwa ada harapan, kehebatannya membawa semua itu," Alves menambahkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar