(Website seputar berita terbaru,berita nasional,internasional,sports,politik,gaya hidup,cerita dewasa)

Rabu, 16 Agustus 2017

Tantangan Besar Untuk Chelsea Di Kandang Hotspur, Apakah Chelsea Bisa Bangkit ?


HARUSKLIK.COM - Juara bertahan Chelsea membuka dengan hasil mengecewakan. Misi bangkit Chelsea dihadapkan pada tantangan besar. Menyambangi kandang Tottenham Hotspur.

Pada laga pertamanya akhir pekan lalu, the Blues menderita kekalahan mengejutkan 2-3 dari Burnley di Stamford Bridge. Chelsea menyudahi dengan sembilan pemain karena kartumerah Gary Cahill dan Cesc Fabregas serta sempat tertinggal 0-3 lebih dulu di babak pertama.

Namun, Chelsea mampu merespons di babak kedua. Pemain baru Chelsea Alvaro Morata dan bek tengah David Luiz mencetak gol balasan meski tak cukup untuk menghindar dari kekalahan.

Ujian besar menghampiri pasukan Antonio di pekan kedua Premier League 2017-18. Chelsea mesti bertandang ke Wembley untuk menghadapi runner-up musim lalu, Tottenham, Minggu (20/8).

Pemain anyar Chelsea Antonio Ruediger memilih melihat sisi positif dari kekalahan melawan Burnley. Chelsea mesti belajar dari kesalahan untuk menciptakan respons kala menghadapi Tottenham.

"Kalau Anda mendapatkan kartumerah di awal pertandingan maka itu adalah momen mengejutkan untuk siapapun, tapi kami semua pemain profesional dan kami perlu melakukan yang lebih baik di situasi-situasi semacam itu," kata Ruediger kepada situs resmi Chelsea.

"Kami terlalu gampang kebobolan tiga gol. Kami sudah mencoba yang terbaik tapi pada akhirnya yang terpenting dalam sepakbola adalah hasilnya dan kami kalah."

"Di babak kedua, kami layak dipuji karena Anda melihat sebuah tim yang berusaha ketika situasinya tidak mudah dan di akhir pertandingan kami bermain dengan sembilan orang," sambung dia.

"Kami harus mengambil sisi positif dari pertandingan itu, seperti di babak kedua, bekerja keras di sepanjang pekan dan memainkan pertandingan yang bagus melawan Tottenham." 

Tidak ada komentar: